Konten yang mengulas alur cerita film secara lengkap akhir-akhir ini mulai banyak ditemukan di media youtube. Channel ulasan alur film ini biasanya memiliki viewers yang banyak yang berasal dari kalangan remaja hingga dewasa.
Kelebihan dari jenis konten ini adalah penonton bisa mengetahui secara lengkap alur cerita dari sebuah film tanpa harus menonton filmnya secara penuh. Jadi bisa mempersingkat waktu tonton dan tetap memahami inti cerita dari sebuah film.
Tetapi, meskipun ramai penonton dan jumlah jam tayangnya banyak konten ulasan alur cerita film ini ternyata memiliki rintangan tersendiri bagi para content creator. Potongan adegan-adegan film di dalam konten terkadang membuat monetisasi tidak berjalan/ tidak bisa menghasilkan uang dari iklan adsense. Bahkan ada juga beberapa channel yang sampai terkena banned karena urusan hak cipta. Contohnya adalah channel Kamar Film, Mamang Story, dan Saqahayang.
Menonton konten ulasan alur film dan menonton film secara utuh memang memiliki pengalaman yang berbeda. Tidak semua detail bisa diceritakan dalam konten ulasan alur film. Tetapi, di era sekarang orang-orang lebih memilih durasi tonton yang singkat. Itu kenapa konten ini memiliki banyak sekali viewers.
Jadi, itulah dinamika konten ulasan alur film yang memiliki tantangan tersendiri bagi para content creator nya. Mereka sewaktu-waktu harus rela tidak mendapat bayaran bahkan yang terparah channelnya di banned oleh pihak youtube. Proses editing yang panjang akan menjadi sia-sia jika tidak pandai memilah scene yang tidak memiliki hak cipta. Sekian.
0 comments:
Posting Komentar