Rabu, 04 Desember 2019

Karakter pribadi player Mobile Legend bisa di lihat berdasarkan role andalannya saat Ranked Mode!

Ternyata tanpa di sadari player Mobile Legend sering memainkan role yang karakternya mirip kepribadian asli mereka loh. Dalam permainan Mobile Legend ada role utama yakni Fighter, Assassin, Mage, Tank dan Marksman. 5 role itu memiliki skill yang berbeda di dalam war, tetapi karena skill yang berbeda itulah team menjadi semakin kokoh. Nah, dari ke lima role tersebut manakah yang paling dekat dengan kepribadian kamu?


1. Fighter
Player yang senang memainkan role tipe fighter tentunya adalah orang yang sangat pemberani di dunia nyata. Tegas dan cerdas mengambil keputusan dalam suatu masalah. Mereka ini biasanya senang dengan pekerjaan yang beresiko, justru mereka akan merasa tertantang untuk mengerjakannya. Player tipe fighter juga biasanya memiliki jiwa pemimpin yang kuat karena pintar membaca keadaan dan berinisiatif tinggi.


2. Assassin
Orang yang menyukai tipe assassin adalah orang berkepribadian tenang dan teliti. Mereka terbiasa dengan tindakan cepat dan terukur. Tidak heran player ini biasanya terlihat pendiam dari luarnya. Padahal tiap detik otaknya selalu berpikir keras. Mereka pandai bergerak secara grilya. Menyelesaikan pekerjaan jauh dari waktu deadline. Sosial media mereka terlihat terbengkalai, padahal mereka selalu mengamati kita setiap waktu.


3. Mage
Player dengan role mage adalah orang yang senang duduk di balik layar. Mereka adalah orang yang aktif tapi tetap low profile dan tidak gila popularitas. Mereka adalah pengatur jalannya rencana. Menggerakan bidak-bidak catur dengan strategi yang matang. Pembawaannya tegas dan pekerja keras. Tidak teburu-buru tetapi hasil pekerjaannya sempurna.


4. Tank
Sudah pasti mereka yang selalu menggunakan role tank adalah orang yang berkepribadian optimis. Diplomatis dengan rekan-rekannya. Argumennya tak terpatahkan pada hal-hal yang penting. Bersikap santai terhadap suatu masalah, tetapi tidak menganggapnya remeh. Mental yang kuat dan bermuka tembok, tidak malu dengan kondisi apapun asalkan yang di katakannya adalah kebenaran. Berterus terang dan jujur. Berempati tinggi ketika melihat orang lain kesulitan.


5. Marksman
Role marksman di sukai player yang pandai mengukur situasi. Mereka adalah orang yang mampu beradaptasi. Mereka cepat membaca sistem dan mengambil alih. Seorang pendominasi yang fokus dan cepat. Player ini biasanya memiliki keahlian yang tidak banyak orang bisa. Kreatifitasnya tinggi. Cara berpikirnya matematis dan logis. Bisa menjangkau hal yang sulit terkait keilmuan. Pengetahuannya luas dan easy going.

Nah, kira-kira begitu deh kepribadian para player Mobile Legend berdasarkan role yang sering mereka gunakan. Kamu yang mana nih???
Share:

0 comments:

Posting Komentar