Tahu film Fast & Furious? Pasti tahu dong. Film bertemakan mobil yang sangat populer beberapa tahun ini.
Fast & Furious ini terus mengeluarkan seri terbaru setiap tahunnya dan di tahun 2017 ini kemarin telah mengeluarkan seri terbaru berjudul “Fast & Furious 8 (The Fate of the Furious)” yang filmnya cukup bagus dan epic sampai menjadi Box Office Urutan Pertama.
Cerita dari film Fast & Forius ini tergolong cukup rumit jika diurutkan berdasarkan judul, banyak orang mencari tahu bagaimana sih Urutan Seri dari film Fast & Furious ini? Karena berdasarkan judulnya pun tidak berurutan 1-8 namun ada judul judul tertentu yang membuat agak bingung, lalu bagaimana urutan sebenarnya dari film Fast & Furious ini? Bisa kita lihat dibawah :
THE FAST AND THE FURIOUS (2001)
The Fast and The Furious ini adalah seri pertama yang harus kalian tonton jika ingin mengikuti urutan dari cerita Fast & Furious ini. The Fast and the Furious ini menceritakan pertemuan antara Dominic Toretto (Vin Diesel) dan Brian O’Conner (Paul Walker) dari sini cerita Fast & Furious dimulai.
TURBO CHARGED PRELUDE TO 2 FAST 2 FURIOUS (2003)
Turbo Charge Prelude to 2 Fast 2 Furious ini mungkin agak asing bagi pengikut cerita Fast & Furious, apalagi jika kalian yang menonton seri Fast & Furious dari layar kaca (TV) karena film dari seri ini tidak pernah ditayangkan. Cerita dari seri ini menceritakan tentang kisah Brian O’Conner (Paul Waker) yang akan mengarah ke seri 2 Fast 2 Furious, disini akan diceritakan alasan Brian bisa sampai ke Miami.
2 FAST 2 FURIOUS (2003)
Pada seri 2 Fast 2 Furious ini mungkin kalian sudah sering melihatnya di TV, karena sangat sering ditayangkan. Di seri ini tidak menampakkan sosok Dominic Toretto hanya menampilkan cerita tentang Brian dan kawanannya seperti Roman Pearce (Tyrese Gibson) dan Tej (Ludacaris).
LOS BANDOLEROS (2009)
Sama seperti Turbo Charged Prelude diatas, Los Bandoleros juga tidak pernah ditayangkan di TV swasta mungkin karena durasi dari film ini yang tergolong pendek (Hanya 20 Menit). Cerita dari Los Bandoleros ini menceritakan tentang Vin Diesel yang bertemu dengan kawannya Han (Sung Kang).
FAST & FURIOUS (2009)
Setelah Los Bandoleros selanjutnya agak cukup terkenal yaitu Fast & Furious. Pada cerita film ini Dom dan Brian dipertemukan dalam cerita, hanya saja berbeda tujuan antara Dom dan Brian, Dom yang ingin membalaskan kematian Letty dari Braga dan Brian yang ingin menangkap Braga karena kejahatannya. Dalam cerita ini sudah agak jelas urutan dari Fast & Furious.
FAST FIVE (2011)
Fast Five ini mempertemukan semua kelompok dari Fast & Furious antara kelompok yang pernah bersama Dom dan bersama Brian. Disini terbentuk keluarga yang lengkap dari kedua karakter utama tersebut. Dengan tujuan mengambil uang dari seorang bandar Narkoba semua saling bekerja sama untuk tujuan yang sama.
FAST & FURIOUS 6 (2013)
Di cerita Fast & Furious ini Dom mengetahui bahwa Letty masih hidup dan menjadi karakter antagonis dengan suatu alasan. Di Fast & Furious 6 ini juga muncul karakter antagonis dari Indonesia yaitu Joe Taslim. Di cerita Fast & Furious ini salah satu keluarga dari Dom mati yaitu Gisele (Gal Gadot)
THE FAST AND THE FURIOUS: TOKYO DRIFT (2006)
The Fast ang the Furious: Tokyo Drift ini cukup terkenal bagi yang suka menonton Box Office di TV Swasta, karena cukup sering ditayangkan. Balapan khas warga negara Jepang ini yaitu Drift menyangkut salah satu karakter kawan dari Dom yaitu Han. Setelah kematian dari pacar Han yaitu Gisele, Han mencoba untuk tinggal di Tokyo tempat para pembalap mobil melakukan Drift, karakter utama dari seri Fast Furious ini bukanlah Han namun orang bernama Sean Boswell (Lucas Black)
FURIOUS 7 (2015)
FURIOUS 7 di tahun 2015, dimana Dom mendapati bahwa Han dibunuh oleh Deckard Shaw, yang meupakan kakak Owen Shaw yang berhasil dikalahkan Dom dalam FAST & FURIOUS 6. Film ini juga merupakan tribute bagi Paul Walker yang meninggal dunia karena kecelakan mobil.
THE FATE OF THE FURIOUS (2017)
Terakhir adalah seri Fast & Furious yang kemarin tayang tepatnya 14 April 2017, menceritakan tentang pengkhianatan Dom dari keluarga yang dia bentuk. Alasan dari pengkhianatan Dom cukup kuat dan membuatnya melawan anggota keluarganya yang bertugas untuk mencegah aksi dari Dom. Deckard Shaw yang sebelumnya menjadi karakter antagonis utama di seri Fast & Furious 7 berbagung dan membantu untuk menyelamatkan Dom.
Jadi bagaimana? Apakah kalian sudah menontonnya secara berurutan? kalau belum segera tonton! karena seri selanjutnya yaitu Fast & Furious 9 akan tayang beberapa tahun lagi.
Sumber: www.komenfilm.com
0 comments:
Posting Komentar