Selasa, 09 Januari 2024

,

Esensi praktik menulis by Eben E. Siadari: Buku yang menambah semangat menulis!



Kemarin ketika libur panjang sekolah. Pikiran iseng mulai muncul, tiba-tiba mulai berkeinginan lagi untuk membeli buku. Ya, aku memang pembaca musiman. Rutinitias kerja membuatku capek duluan untuk membaca buku. Hal yang ku sadari adalah momen-momen seperti itu selalu membuatku mencari buku-buku tentang menulis. Entah, mungkin aku memang benar-benar ingin menjadi penulis?. Tapi aku ragu juga dengan skill menulisku. Aku hanya suka menulis pemikiran pribadi saja, belum terobsesi dengan tulisan fiksi yang justru banyak diminati orang-orang. Tapi ya, boleh juga di coba kapan-kapan.

Untuk mengatasi rasa iseng ini, akhirnya aku pergi ke gramedia. Ketika sampai tanpa pikir panjang aku langsung mencari buku yang bertema menulis. Aku sempat bertanya ke penjaga buku dimana rak buku yang membahas ilmu kepenulisan. Dan beliau menunjukan tempatnya ada di pojokan dekat dengan rak buku pendidikan.

Setelah lumayan lama menelaah buku-buku akhirnya aku mantap pada pilihanku. Aku mengambil buku berjudul "Esensi praktik menulis" by Eben E. Siadari. Buku ini memiliki diksi yang enak dibaca. Padahal buku ini bukanlah novel, tapi buku nonfiksi yang membahas keilmuan. Disitu aku langsung merasa bahwa penulisnya pasti hebat dan pengalaman menulisnya pasti sudah banyak.

Di awal-awal buku itu ada bahasan yang sangat menarik yang relate sekali dengan minatku yakni tentang catatan harian. Dari buku ini aku baru tahu bahwa catatan harian itu sama dengan jurnal. Bedanya jurnal lebih bisa dibaca banyak orang, kalau catatan harian biasanya lebih bebas dan personal tanpa mempertimbangkan siapa yang akan membacanya.

Aku senang menulis pendapat pribadi dan juga pengalaman sehari-hariku kedalam blog. Aku ingin blogku menjadi tempat merekam segala pemikiran yang ada. Sehingga nantinya bisa ku nikmati sendiri. Tapi aku juga ingin siapapun yang membaca blogku bisa mendapatkan manfaat dari apa yang aku tulis. Buku "Esensi praktik menulis" seperti mendukung apa yang telah aku lakukan. Setelah membacanya aku bisa mengevaluasi beberapa hal dengan positif. Buku ini membuat semangat menulisku bertambah.

Membuat catatan harian adalah hal yang mudah dan bermanfaat. Kita bisa mengingat momen-momen penting dengan detail jika kita rutin membuat catatan harian. Tapi biasanya kita terlalu bebas dalam membuat catatan harian sehingga yang bisa mengerti hanyalah diri kita sendiri saja. Padahal jika kita bisa sedikit lebih kreatif catatan harian kita bisa juga untuk di konsumsi oleh publik. Mungkin saja ada dari beberapa cerita kita yang berisi pengalaman dan pembelajaran hidup untuk seseorang.

Ketika kita membuat pengalaman kita bisa di konsumi publik. Maka catatan harian kita telah berubah menjadi jurnal. Kita hanya perlu sedikit usaha untuk merubah diksi yang ada agar bisa dipahami pembaca lain. Anggap saja diri kita sedang bercerita dengan orang lain. Maka kita harus menggunakan tutur kata yang patut di mengerti mereka bukan. Itu adalah hal yang sangat menyenangkan. Ketika kita bisa membagi pengalaman ke orang lain. Apalagi ada nilai pengalaman hidup didalamnya yang bisa mereka ambil.

Eben E. Siadari


Meskipun harga buku ini untukku terbilang mahal, tapi ternyata sangat pantas dan aku merasa tidak rugi. Buku ini membahas banyak tema kepenulisan salah satunya adalah penulisan biografi yang membuat ilmu kepenulisanku bertambah. Buku ini aku kategorikan sebagai buku yang berkualitas. Penulisnya saja sudah lama sekali bergelut dengan dunia kepenulisan dan telah menerbitkan berbagai karya tulis selama hidupnya. Jadi, apa yang ditulis dibuku benar-benar cerminan pengalaman yang luar biasa. 

Buku ini sangat aku rekomendasikan bagi kalian yang gemar menulis. Supaya hasrat menulis kalian kembali bangkit. Yah, membaca dan menulis adalah kegiatan yang sangat jarang di lakukan oleh orang-orang sekarang. Tapi, itulah nikmatnya. Ketika semua orang sibuk dengan gadgetnya. Kita larut dalam keheningan untuk belajar dari diri sendiri dan pengalaman orang-orang melalui membaca dan menulis.


 
Share:

0 comments:

Posting Komentar