Senin, 01 Mei 2023

Meresapi lautan yang sunyi


Melihat lautan yang sangat luas di tengah-tengah perjalanan menuju pulau untung jawa membuat saya terperangah dalam diam. Betapa kekuasan-Nya begitu hebat. Air yang sangat banyak bisa berada di satu tempat, riaknya tidak beraturan dan saling bertabrakan terombang-ambing membentuk garis-garis halus seperti benang. Sampai ujung pandangan semua di kelilingi air, saya terkagum sekaligus terbesit kesedihan.

Di tengah lamunan saya memandangi lautan. Saya tersadar, betapa lautan ini menyimpan beragam cerita. Cerita suka sudah wajar dan banyak yang tahu. Tapi cerita duka juga pasti ada dan mungkin terlupakan. Saya teringat berbagai kejadian tragis di kabarkan datang dari lautan. Lautan ini sebenarnya menyimpan duka dari orang-orang yang telah meninggalkan mereka selamanya. Seketika saya berpikir, apakah kami berlayar di atas kuburan mereka yang meninggal di lautan.

Megahnya laut membuatnya menjadi sosok ganas bagi para awam seperti kita. Sunyinya laut menyimpan berbagai misteri. Di tengah guratannya yang tenang, di kedalaman air yang sangat dalam dan dingin yang menusuk. Duka abadi bersemayam di sana. Semoga tenang di alam sana. Al fatihah..

Lautan di pulau untung jawa


Share:

0 comments:

Posting Komentar